CNN Indonesia
Minggu, 02 Nov 2025 20:31 WIB
Veda Ega Pratama finis di posisi ketujuh JuniorGP Catalunya 2025. (Arsip Astra Honda Motor)
Jakarta, CNN Indonesia --
Pembalap Indonesia, Veda Ega Pratama finis di posisi ketujuh pada race dua JuniorGP Catalunya, Minggu (2/11) malam WIB.
Veda Ega memulai start dengan baik untuk menempati posisi kedua. Ia berada di belakang Marco Morelli yang memimpin balapan.
Dua lap berlalu, Veda Ega turun ke posisi kelima. Ia dilewati oleh tiga pembalap lain saat melahap lintasan lurus Circuit de Catalunya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Veda Ega turun satu peringkat ke posisi keenam memasuki lap keempat. Posisi pembalap asal Gunung Kidul, Yogyakarta, itu kembali turun satu posisi di lap berikutnya.
Posisi Veda Ega terus merosot saat balapan tersisa sembilan lap. Veda Ega turun ke posisi kesembilan.
Di sisi lain, Morelli mampu untuk terus menjauh sebagai pimpinan balapan. Ia berjarak hingga lebih dari dua detik dari Brian Uriarte yang menempati posisi kedua.
Persaingan dalam perebutan podium masih sengit memasuki lima lap tersisa. Praktis, hanya Morelli yang sulit dikejar karena sudah unggul hingga enam detik atas pembalap-pembalap lain yang berada di rombongan berikutnya.
Veda Ega berhasil memperbaiki posisinya memasuki akhir balapan. Pembalap berusia 16 tahun itu finis di posisi ketujuh dalam balapan yang dimenangi oleh Morelli.
(jal)






























:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5246935/original/037886700_1749495798-063_2211629707.jpg)




:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5286939/original/017925500_1752796556-s_line_1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5276050/original/094040100_1751944990-VE_-_Alibii.com_-_Main_KV_-_Apple_Artwork_-_16_9_Cover_Art.jpg)



:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4270001/original/078472800_1671718958-220907_TWISTxEVE_WORN_50_SOCIAL_1280x720.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5295197/original/079952100_1753430817-_ARM0778.jpg)



:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4667501/original/078732200_1701240707-WhatsApp_Image_2023-11-29_at_09.37.26.jpeg)



