Penganugerahan Derap Kerja Sama Jakarta Award 2025 Digelar Hari Ini

8 hours ago 2

CNN Indonesia

Jumat, 11 Jul 2025 11:00 WIB

Penganugerahan DKJ Award 2025 digelar hari ini (11/7). Penghargaan kepada para pemenang akan diserahkan langsung oleh Gubernur Pramono Anung. Penganugerahan DKJ Award 2025 digelar hari ini (11/7). Penghargaan kepada para pemenang akan diserahkan langsung oleh Gubernur Pramono Anung. (Dok. Pemprov DKI)

Jakarta, CNN Indonesia --

Penganugerahan Derap Kerja Sama Jakarta (DKJ) Award 2025 digelar hari ini, Jumat (11/7), pukul 16.00 WIB di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta.

Pemenang DKJ Award 2025 akan diumumkan di akhir acara dan penghargaan diberikan langsung oleh Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

DKJ Awards merupakan rangkaian dari perayaan HUT DKI Jakarta ke-498, yang bertujuan memberikan penghargaan kepada perusahaan, BUMN/BUMD, yayasan, dan komunitas yang telah menunjukkan kontribusi nyata melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).

Setelah melalui seleksi yang ketat dan proses penilaian yang panjang, para pemenang hari ini akan menjadi benchmark bagi inisiatif CSR lainnya untuk mendorong inspirasi dan kolaborasi yang lebih banyak dalam membangun Kota Jakarta yang lebih inklusif dan berdaya.

DKJ Awards 2025 merupakan apresiasi dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Daerah Khusus Jakarta bagi para mitra dengan CSR yang berkomitmen dan berpartisipasi membangun kota Jakarta.

Terdapat empat kategori yang dilombakan, yakni Kesehatan, Lingkungan, Pendidikan, dan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat.

Sementara tiga indikator penilaian DKJ 2025, yakni sustainability (keberlanjutan program), innovative & creative, serta impact & evaluation (sejauh mana program CSR perusahaan mampu memberikan pengaruh/perubahan positif bagi masyarakat sekitar). 

Adapun deretan dewan juri dalam penilaian DKJ Award 2025 terdiri dari berbagai latar belakang dan telah dibekali indikator penilaian ketat.

Dewan juri berasal dari staf khusus Gubernur DKI Jakarta, kepala dinas terkait, hingga sejumlah pakar dan tokoh nasional, antara lain influencer kesehatan David Wijaya, akademisi dan publik figur Soraya Haque, aktivis lingkungan Ramon Y. Tungka, serta social entrepreneur Helianti Hilman.

(avd/fef)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Entertainment |