2 Wakil Indonesia Lolos Semifinal Malaysia Open 2026

14 hours ago 8

Jakarta, CNN Indonesia --

Sebanyak dua wakil Indonesia berhasil lolos ke semifinal Malaysia Open 2026. Berikut dua wakil Indonesia di semifinal Malaysia Open 2026.

Dua wakil Indonesia yang lolos ke semifinal Malaysia Open 2026 adalah Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri dan Jonatan Christie.

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri berhasil melaju ke semifinal Malaysia Open 2026 usai mengalahkan wakil India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bertanding di Axiata Arena, Malaysia, Jumat (9/1), Fajar/Fikri dua gim langsung dengan skor 21-10, 23-21 dalam duel 47 menit.

Fajar/Fikri tampil impresif dan nyaris tanpa cela di gim pertama. Unggulan keenam tersebut langsung melesat dan berujung kemenangan dengan margin lebar, 21-10.

Rankireddy/Shetty mencoba bangkit di babak kedua. Ganda putra India tersebut sempat memimpin 9-6, akan tetapi Fajar/Fikri mampu membalikkan keadaan 10-9.

Duel pun berjalan sengit dan menegangkan namun Fajar/Fikri mampu mengatasi momen krusial hingga menang 23-21. Di babak semifinal, Fajar/Fikri bertemu dengan Aaron Chia/Yoh Wooi Yik.

Fajar/Fikri berhasil mengikuti jejak Jonatan Christie yang lebih dulu memastikan lolos ke semifinal.

Jonatan yang berstatus unggulan keempat, berhasil menyingkirkan wakil Jepang Kodai Naraoka dua gim langsung 21-17, 21-13.

Jonatan, yang akrab disapa Jojo, tampil impresif sejak awal permainan. Pada gim pertama, Jojo langsung mengambil inisiatif serangan dan unggul cepat 3-0.

Namun, Naraoka mampu mengejar hingga skor imbang 4-4. Setelah itu, Jojo sempat kehilangan momentum dan tertinggal 5-7 hingga 7-11 di interval gim pertama.

Meski berada dalam tekanan, Jojo menunjukkan mental juara. Ia perlahan bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 12-12, lalu kembali imbang di angka 13-13, 15-15, hingga 16-16.

Pada momen krusial tersebut, Jojo tampil lebih tenang dan berhasil membalikkan keadaan. Ia unggul 17-16 dan terus melesat hingga mencapai 20-16 sebelum menutup gim pertama dengan kemenangan 21-17.

Memasuki gim kedua, Jojo kembali menghadapi perlawanan sengit. Ia sempat tertinggal 0-2 dan 3-5 di awal permainan.

Namun, Jojo tidak panik dan mampu menyamakan skor menjadi 6-6 serta 8-8. Setelah itu, Jojo mulai mendominasi jalannya pertandingan.

Permainan agresif dan penempatan bola yang akurat membuat Jojo unggul 12-8. Ia terus menekan Naraoka dan memperlebar keunggulan menjadi 16-9 serta 17-10.

Dominasi tersebut akhirnya mengantarkan Jojo meraih kemenangan 21-13 di gim kedua sekaligus memastikan satu tempat di babak semifinal Malaysia Open 2026. Di semifinal, Jojo akan bertemu Kunlavut Vitidsarn.

[Gambas:Video CNN]

(rhr)

Read Entire Article
Entertainment |