CNN Indonesia
Jumat, 25 Apr 2025 16:44 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Duel Marc Marquez dan Alex Marquez terjadi pada latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez, Jumat (25/4).
Alex menciptakan benchmark catatan waktu di FP1 saat sesi berjalan sembilan menit. Pembalap Gresini Racing itu menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 37.239 detik.
Di 15 menit pertama, Marc Marquez kesulitan. Pembalap Ducati Corse itu terpuruk hingga ke posisi 11. Namun, Marquez berhasil memperbaiki catatan waktu di outing keduanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat FP1 MotoGP Spanyol menyisakan 22 menit, Marquez sukses memimpin dengan keunggulan tipis 0,051 detik atas Alex.
Alex sempat mengalami kecelakaan di tikungan satu. Namun, dua kali juara dunia Grand Prix itu mampu bangkit. Alex kembali menggeser posisi Marquez saat FP1 tersisa enam menit.
Alex mencatatkan waktu tercepat 1 menit 36,831 detik. Marquez berusaha keras untuk memperbaiki catatan waktu, namun gagal hingga FP1 berakhir. Marquez berada di posisi kedua dengan terpaut 0,357 detik.
Para pembalap sepeda motor Jepang tampil cukup impresif. Total ada lima pembalap sepeda motor Jepang yang berada di posisi 10 besar.
Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo, berada di posisi ketiga di depan Maverick Vinales. Joan Mir jadi pembalap Honda tercepat dengan berada di posisi lima, di depan Jack Miller yang memperkuat Pramac Yamaha.
Francesco Bagnaia masih kesulitan di FP1 MotoGP Spanyol 2025 dengan berada di posisi ketujuh, terpaut hingga 0,701 detik dari Alex. Johann Zarco, Alex Rins, dan Franco Morbidelli melengkapi posisi 10 besar.
Hasil FP1 MotoGP Spanyol 2025:
1. A. Marquez 1 menit 36,831 detik
2. M. Marquez +0.357
3. F. Quartararo +0.590
4. M. Vinales +0.594
5. J. Mir +0.670
6. J. Miller +0.686
7. F. Bagnaia +0.701
8. J. Zarco +0.707
9. A. Rins +0.730
10. F. Morbidelli +0.808
(har)