Menteri PANRB Rini Terima Penghargaan Berkat Reformasi Birokrasi

6 hours ago 1

Jakarta, CNN Indonesia --

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini meraih penghargaan Outstanding Leadership in Bureaucratic Transformation and Reform di Indonesia Leading Women Awards 2025.

Penghargaan diserahkan oleh Founder dan Ketua CT Arsa Foundation Anita Ratnasari Tanjung kepada Menteri PANRB Rini Widyantini di acara puncak Leading Women Awards 2025 dengan tema "Leading with Purpose, Inspiring the Future" yang berlangsung di Auditorium Menara Bank Mega, pada Kamis (15/5) malam.

Rini menyampaikan bahwa penghargaan yang ia raih bukanlah miliknya tetapi miliki seluruh aparatur sipil negara, khususnya perempuan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Penghargaan ini bukan milik saya tetapi ini adalah milik seluruh aparatur sipil negara (ASN), khususnya para ASN perempuan yang telah bekerja dan berdedikasi tinggi untuk melayani negeri," ujar Rini dalam sambutannya.

Rini juga mengucapkan terima kasih kepada CNN Indonesia yang menyelenggarakan Indonesia Leading Woman Awards 2025. Menurutnya transformasi birokrasi itu bukan sekadar tugas teknis, tetapi juga menjadi perjalanan yang sangat panjang dan membutuhkan komitmen dan kerja keras.

"Saya tentunya berterima kasih kepada CNN Indonesia yang menyelenggarakan Indonesia Leading Woman Awards dan ini menjadi pengingat bahwa transformasi birokrasi itu bukan sekadar tugas teknis, tetapi juga menjadi perjalanan yang sangat panjang dan membutuhkan komitmen dan kerja keras," katanya.

"Dan tentunya bagi saya penghargaan ini juga mengingatkan kita semua bahwa pekerjaan kita belum selesai. Transformasi birokrasi sekali lagi adalah suatu pekerjaan yang berkelanjutan untuk membangun birokrasi yang lebih berdampak kepada masyarakat."

Penghargaan Outstanding Leadership in Bureaucratic Transformation and Reform berhasil diraih Rini Widyantini berkat dedikasinya sebagai pemimpin dalam transformasi birokrasi. Rini adalah perempuan pertama yang dipercaya memimpin reformasi birokrasi Indonesia.

Rini mengawali kariernya menjadi aparatur sipil negara (ASN) sejak tahun 1990. Kemudian ia menjabat sebagai Analis Kebijakan pada tahun 1997, di instansi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara, seperti dikutip dari laman PANRB.

Rini adalah sosok birokrat senior yang mendorong sistem merit dan transformasi birokrasi secara nyata, serta reformasi birokrasi dan digitalisasi layanan publik yang berdampak langsung pada peningkatan kualitas pelayanan masyarakat.

Indonesia Leading Women Awards 2025 merupakan ajang penghargaan bagi para pemimpin perempuan Indonesia dari beragam sektor, mulai dari bisnis dan industri, sektor publik, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), seni dan budaya, hingga sains dan inovasi.

Sejumlah tokoh perempuan, seperti Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Ketua Komisi IV DPR Titiek Soeharto, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Rini Widyantini, Dewan Komisioner OJK Friderica Widyasari Dewi, hingga Utusan Khusus Presiden Zita Anjani menghadiri ajang ini.

Para pemenang Indonesia Leading Women Awards 2025 adalah sosok yang tidak hanya menunjukkan dedikasi dan kerja kerasnya selama ini, tetapi juga memberikan perubahan besar yang berdampak untuk masa depan.

Digelar bertepatan dengan momentum Hari Perempuan Sedunia, CNN Indonesia berkomitmen untuk terus mendukung kiprah perempuan yang berani mengambil peran penting dalam masyarakat serta menciptakan dampak positif bagi generasi mendatang.

(juh)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Entertainment |