Fimela.com, Jakarta Menuju usia 40 tahun, Nycta Gina aktif di berbagai bidang. Dikenal sebagai mantan penyiar radio dengan suara khas, ia juga seorang dokter yang kini juga berkiprah di industri fashion. Perjalanan kariernya yang beragam mencerminkan kepribadiannya yang dinamis dan penuh warna.
Tak hanya sukses di dunia hiburan, Nycta Gina juga mengembangkan bisnis fashion muslim dengan brand Trinycta, yang dikenal sebagai lini premium untuk perempuan berhijab. Lewat gaya busananya, ia kerap menjadi inspirasi bagi banyak orang yang ingin tampil modis tanpa meninggalkan kesan elegan.
Beberapa pilihan outfit Nycta Gina menarik perhatian karena mampu memberikan tampilan yang berkelas, nyaman, dan sesuai untuk berbagai kesempatan. Berikut inspirasi fashion dari Nycta Gina yang bisa dijadikan referensi!
Elegan dengan One Set Coklat yang Manis
Nycta Gina tampil anggun dalam outfit serba coklat yang terdiri dari kemeja panjang dan rok panjang. Warna coklat yang lembut ini mengingatkan pada kehangatan bulan Ramadan, seperti yang ia ungkapkan dalam unggahannya, "Coklat... manis... menggiurkan selama Ramadan… Apakah itu? KURMA." Nycta Gina juga tampil anggun dengan hijab instan dari brand miliknya sendiri, Trinycta.
Outfit ini sejalan dengan identitas Trinycta, brand fashion muslim miliknya yang mengusung konsep premium dan nyaman dikenakan.
Gaya Feminin untuk Momen Lebaran dan Bukber
Bagi yang ingin tampil anggun saat perayaan Idulfitri atau acara buka puasa bersama, gaya Nycta Gina ini bisa menjadi pilihan. Ia mengenakan dress panjang berlayer yang dipadukan dengan rok plisket, memberikan kesan flowy yang feminin.
Untuk hijab, ia memilih pashmina instan yang praktis namun tetap stylish, membuat penampilannya semakin effortless chic.
Perpaduan Formal dan Casual yang Serba Praktis
Tampilan formal namun tetap santai bisa didapat dengan gaya seperti yang dikenakan Nycta Gina ini. Ia memilih blouse kemeja sebagai atasan, sementara bawahan berupa set celana panjang dengan tambahan mini skirt di atasnya memberikan sentuhan unik.
Perpaduan ini membuat tampilan lebih dinamis, cocok untuk menghadiri acara formal kasual seperti meeting santai atau kumpul bersama kolega.
Sentuhan Mewah dengan Hijab Motif
Untuk tampilan lebih formal, Nycta Gina memilih hijab bermotif yang dipadukan dengan blazer serta rok coklat bernuansa earthy tone. Detail yang mencuri perhatian adalah aksesori mewahnya—tas dan sepatu dari Louis Vuitton—yang membuat gayanya semakin classy.
Tak hanya itu, ia juga berbagi tips layering, yaitu mengenakan legging selutut dengan kaus kaki panjang agar tetap nyaman dan tertutup dengan sempurna.
Tampil Colorful dengan Nuansa Pastel
Sesekali, Nycta Gina juga tampil lebih playful dengan warna-warna cerah. Kali ini, ia mengenakan kemeja bermotif bunga berwarna ungu yang dipadukan dengan celana putih serta hijab ungu pastel.
Kombinasi ini memberikan kesan fresh dan youthful, cocok untuk suasana santai atau hangout bersama teman-teman.
Penulis: Rianti Fitri Wulandari
#UnlockingTheLimitless
Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.