Thailand Catat 1.266 Kecelakaan Lalin Selama Periode Mudik Songkran

8 hours ago 4

CNN Indonesia

Selasa, 15 Apr 2025 21:00 WIB

Thailand mencatat jumlah kecelakaan dan korban luka selama empat hari pertama periode mudik libur Songkran telah mencapai 1.266 kasus per Selasa (15/4). Pemerintah Thailand mencatat jumlah kecelakaan dan korban luka selama empat hari pertama periode mudik libur Songkran telah mencapai 1.266 kasus per Selasa (15/4). (Foto: REUTERS/Chalinee Thirasupa)

Jakarta, CNN Indonesia --

Pemerintah Thailand mencatat jumlah kecelakaan dan korban luka selama empat hari pertama periode mudik libur Songkran telah mencapai 1.266 kasus per Selasa (15/4).

Dari 1.266 kasus itu, pemerintah mencatat total 1.244 korban luka dan 169 korban jiwa.

Pusat Operasi Keselamatan Jalan melaporkan pada Senin saja, terjadi 241 kecelakaan yang menewaskan 34 orang dan melukai 249 lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dilansir Bangkok Post, menurut statistik pemerintah, pola perilaku berkendara yang menyebabkan kecelakaan tidak berubah.

Pelanggaran batas kecepatan menjadi penyebab utama kecelakaan fatal dengan persentase 44 persen kasus. Diikuti oleh mengemudi dalam keadaan mabuk (25%).

Sementara itu, sepeda motor terlibat dalam 77% dari seluruh kecelakaan yang terjadi.

Provinsi Phatthalung di wilayah selatan mencatat jumlah kecelakaan terbanyak sejak Jumat dengan 36 kasus, sementara jumlah korban luka terbanyak, yakni 40 orang, tercatat di Lampang. Bangkok menjadi wilayah dengan jumlah korban jiwa tertinggi, yaitu 13 orang.

Pada Selasa, lonjakan jumlah penumpang terlihat di terminal bus dan stasiun kereta di sejumlah provinsi, termasuk terminal di Nakhon Ratchasima. Banyak perantau dari provinsi timur laut tersebut memilih berangkat lebih awal kembali ke Bangkok dan provinsi timur tempat mereka bekerja.

Antrean panjang terlihat di loket tiket untuk bus tujuan ibu kota dan wilayah timur.

Jumlah kereta dan bus tambahan akan dioperasikan hingga Kamis untuk mengangkut para pemudik kembali ke tempat kerja, menyusul berakhirnya libur nasional yang berlangsung selama total lima hari ini.

Pelaksana tugas Direktur Utama Transport Co, Chatchawal Promtham, memperkirakan sedikitnya 100.000 orang akan bepergian menggunakan bus antarkota dalam 4.800 perjalanan dari Selasa hingga Kamis.

Songkran adalah festival Tahun Baru Thailand yang dirayakan setiap tahun pada tanggal 13 hingga 15 April. Kata Songkran berasal dari bahasa Sanskerta yang berarti "berubah" atau "berpindah", merujuk pada pergerakan matahari ke zodiak baru dalam astrologi.

Pemerintah setiap tahunnya mencatat statistik kecelakaan dalam periode tujuh hari, mencakup arus mudik dan balik selama libur Songkran.

(rds)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Entertainment |