FWD Asuransi Jiwa Jawab Tantangan Finansial Orang Tua Muda

4 hours ago 3

Jakarta, CNN Indonesia --

Menjadi orang tua muda merupakan sebuah perjalanan yang penuh kebahagiaan sekaligus tantangan yang tidak sedikit. Salah satu tantangan terbesar yang dihadapi adalah masalah finansial.

Sebab, biaya untuk membesarkan anak yang mencakup kebutuhan makanan, pakaian, pendidikan, hingga kesehatan tidaklah sedikit. Oleh karena itu, diperlukan perencanaan keuangan yang matang agar kesejahteraan keluarga tetap terjaga.

Namun, realitasnya banyak orang tua muda yang belum memiliki tabungan atau perencanaan keuangan yang solid untuk jangka panjang. Banyak dari mereka hanya fokus pada pemenuhan kebutuhan sehari-hari tanpa mempertimbangkan kesiapan finansial di masa depan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bahkan, tak jarang mereka lebih memilih menghabiskan pendapatan tanpa menyisihkan dana untuk tabungan atau investasi, yang berisiko menimbulkan masalah keuangan di kemudian hari.

Lebih mengkhawatirkan lagi, beberapa orang tua muda cenderung mengandalkan pinjaman untuk menutupi kebutuhan keluarga. Padahal, jika tidak dikelola dengan baik, pinjaman dapat menjadi beban finansial yang semakin berat.

Tanpa adanya strategi keuangan yang jelas, hal ini dapat mengganggu stabilitas keuangan keluarga dan menimbulkan tekanan psikologis yang berlebihan.

Oleh karena itu, memiliki strategi keuangan yang cerdas sangatlah penting untuk memastikan kesejahteraan keluarga tetap terjaga. Salah satu langkah yang dapat diambil adalah memiliki perlindungan finansial yang tepat.

Untuk menjawab tantangan ini, PT FWD Insurance Indonesia (FWD Insurance) menghadirkan FWD Asuransi Jiwa, sebuah solusi perlindungan yang mudah dan terjangkau bagi orang tua muda.

Asuransi jiwa yang bisa dibeli secara online ini dirancang dengan fleksibilitas serta kemudahan bagi nasabah dalam memilih perlindungan yang sesuai dengan kebutuhan mereka.

Beberapa keunggulan dari FWD Asuransi Jiwa yang dapat menjadi pertimbangan bagi orang tua muda antara lain:
* Uang pertanggungan hingga Rp1 miliar, memberikan perlindungan finansial yang cukup besar bagi keluarga.
* Tanpa masa tunggu, sehingga perlindungan langsung aktif sejak polis diterbitkan.
* Menanggung meninggal dunia karena sebab apa pun (kecuali bunuh diri dan terlibat tindak kejahatan).
* Tanpa cek medis, mempermudah proses pengajuan asuransi.
* Premi terjangkau mulai dari Rp24 ribu per bulan berdasarkan usia masuk 18 tahun dan up to Rp100 juta sebelum diskon, memungkinkan siapa saja untuk memiliki perlindungan asuransi.

Dengan memiliki perlindungan uang yang tepat, orang tua muda dapat lebih tenang dalam menghadapi masa depan.

FWD Asuransi Jiwa menjaminkan mada depan dengan simpel yang memungkinkan setiap keluarga memiliki proteksi finansial tanpa proses yang rumit.

Kini, menjaga kesejahteraan keluarga menjadi lebih mudah dengan strategi keuangan yang cerdas dan perlindungan yang tepat.

Informasi lebih lanjut mengenai produk dari FWD Insurance, perusahaan asuransi jiwa yang berfokus pada nasabah dan didukung teknologi digital di Indonesia, dapat diakses di website resmi. Terdapat beragam program promo untuk produk yang bisa dibeli secara online yang sayang untuk dilewatkan.

(ory/ory)

Read Entire Article
Entertainment |