Hasil Liga Spanyol: Gol Indah Valverde Antar Madrid Tekuk Bilbao

3 hours ago 1

Jakarta, CNN Indonesia --

Real Madrid menang 1-0 atas Athletic Bilbao dalam pertandingan pekan ke-32 Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Senin (21/4) dini hari WIB.

Gol indah Federico Valverde pada menit injury time menjadi penentu kemenangan Madrid atas Bilbao.

Real Madrid tanpa penyerang andalan Kylian Mbappe dalam laga ini yang absen karena larangan bermain usai menerima kartu merah saat menghadapi Deportivo Alaves.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Madrid masih kesulitan menemukan permainan ideal, khususnya dalam membongkar pertahanan Bilbao hingga 10 menit permainan.

Vinicius Junior membuat percobaan pada menit ke-19 dengan tembakan jarak jauh di sisi kiri, namun masih melebar di sisi kanan gawang lawan.

Permainan disiplin Bilbao cukup menyulitkan Los Blancos dalam menciptakan peluang gol. Rodrygo melepaskan tendangan dari sisi kanan pada menit ke-33, tetapi belum berhasil membuat gol. Luca Modric pun terjatuh di kotak terlarang, namun bukan penalti untuk tuan rumah.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Guruzeta melakukan tendangan voli pada menit ke-35, tetapi kurang akurat dan melambung di atas gawang Thibaut Courtois.

Imbang 0-0 pada babak pertama membuat Madrid meningkatkan intensitas serangan. Hasilnya pada menit ke-49 Camavinga masuk ke kotak penalti Bilbao dan melepaskan tendangan, tetapi kiper Unai Simon bereaksi dengan baik menepis tendangan itu.

Penyelamatan luar biasa kembali dibuat Unai Simon pada menit ke-61 dengan menggagalkan peluang gol Jude Bellingham.

Vinicius Jr akhirnya memecah kebuntuan dengan membawa Madrid unggul 1-0 atas Bilbao pada menit ke-79. Gol Vinicius itu hasil memanfaatkan umpan panjang Fede Valverde.

Akan tetapi wasit meninjau VAR guna mengecek insiden lain sebelum terjadinya gol Vinicius. Pada menit ke-82 wasit menganulir gol Vinicius setelah melihat VAR, Endrick dianggap lebih dulu melanggar Paredes. Skor tetap imbang 0-0.

Bellingham hampir membawa Madrid unggul pada menit ke-90, tetapi sundulannya dari jarak dekat belum mengubah skor.

Gol yang ditunggu-tunggu Madrid tercipta pada menit ke-90+3 melalui tembakan spektakuler Valverde. Gol itu tercipta setelah pemain Bilbao gagal membuang bola dengan sempurna. Melihat bola liar itu Valverde langsung melepaskan tendangan setengah voli yang menghasilkan gol epik.

Tanpa tambahan pada sisa laga, Madrid menang 1-0 atas Bilbao.

Susunan Pemain Madrid vs Bilbao:

Madrid: Courtois; Valverde, Asencio, Rüdiger, Camavinga; Tchouameni, Modric, Ceballos, Bellingham; Rodrygo, Vinicius Junior.

Bilbao: Unai Simon; Gorosabel, Nunez, Paredes, Boiro; Vesga, Prados, Unai Gomez, Berenguer, Álvaro Djalo, Guruzeta.

(sry/sry)

Read Entire Article
Entertainment |