Pesawat Pribadi Jatuh-Terbakar saat Lepas Landas, 7 Penumpang Tewas

7 hours ago 6

Jakarta, CNN Indonesia --

Tujuh orang tewas dan satu orang mengalami luka serius ketika sebuah pesawat pribadi jatuh saat lepas landas dari bandara di Bangor, Maine, Amerika Serikat pada Minggu (25/1).

Administrasi Penerbangan Federal AS mengatakan kecelakaan jet turbofan bermesin ganga Bombardier Challenger 600 itu terjadi pukul 19.45 waktu setempat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Badan Keselamatan Transportasi Nasional saat ini tengah menyelidiki kecelakaan tersebut, yang terjadi di tengah badai salju dan kondisi jarak pandang cukup rendah.

Dilansir CNN, pesawat tersebut diketahui terdaftar atas nama sebuah perusahaan terbatas di Houston.

Data pelacakan penerbangan ADS-B-Exchange menunjukkan jet pribadi tersebut berangkat dari Bandara Hobby Houston sekitar pukul 14.20 dan tiba di Bandara Internasional Bangor sekitar pukul 18.10.

Pesawat jet pribadi itu disebut telah mendapat izin dari petugas pengendali lalu lintas udara Bangor untuk terbang menuju Bandara Paris-Vatry di Prancis.

Kecelakaan tersebut terjadi saat badai salju hebat menerjang wilayah Timur Laut, hingga menyebabkan suhu di Maine jauh di bawah titik beku.

[Gambas:Video CNN]

Rekaman audio menunjukkan menara pengontrol lalu lintas telah memberikan izin terbang untuk lepas landas dari Landasan Pacu 33. Hanya dua menit kemudian pesawat itu gagal lepas landas dan terbalik.

Laporan FAA menyebut pesawat tersebut jatuh dalam keadaan yang tidak diketahui saat lepas landas, berhenti dalam posisi terbalik, dan terbakar.

(dna)

Read Entire Article
Entertainment |