Piala Pertiwi, Langkah Tingkatkan Grassroots Sepak Bola Putri

7 hours ago 3

CNN Indonesia

Selasa, 29 Apr 2025 13:49 WIB

Piala Pertiwi yang fokus pada untuk kategori U-14 dan U-16 sepak bola putri akan berlangsung di 16 kota Indonesia. Piala Pertiwi 2025 akan digelar di 16 kota. (CNN Indonesia/Muhammad Ikhwanuddin)

Jakarta, CNN Indonesia --

PSSI bersama Djarum Foundation menggelar turnamen sepak bola putri bertajuk Piala Pertiwi untuk kategori U-14 dan U-16 pada 2025 hingga 2027.

Piala Pertiwi mempertemukan tim yang terdiri dari berbagai Sekolah Sepak Bola (SSB) di seluruh Indonesia.

Ajang sepak bola putri usia muda ini akan bergulir di 16 kota di Pulau Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua selama tiga tahun. Sejauh ini, sudah bergulir di tiga kota yakni Tangerang, Bandung, dan Samarinda.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"PSSI memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Djarum Foundation yang mau turun langsung untuk mendorong inisiatif baik tersebut menjadi sesuatu yang dapat terlaksana sebagai suatu kegiatan yang memberikan dampak langsung di level grassroots sepak bola putri Indonesia."

"Komitmen kerja sama jangka panjang sebagai Official Sponsor Piala Pertiwi U-14 dan U-16 selama tiga tahun hingga 2027," kata Ketua PSSI, Erick Thohir, dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (29/4).

Piala Pertiwi U-14 & U-16 2025 akan melibatkan 32 tim di setiap regional dengan total 5.760 pemain sepak bola putri, 120 pelatih putri, dan 62 wasit. Ajang ini diproyeksikan untuk persiapan Timnas Indonesia Putri U-16 di Piala AFF serta U-17 di AFC.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Djarum Foundation selama tiga tahun terakhir telah berperan aktif mendorong inisiatif dan kegiatan nyata yang memberikan dampak langsung bagi pengembangan sepak bola putri di level akar rumput.

"Djarum Foundation berkomitmen kuat untuk turut membangun ekosistem olahraga di Indonesia, dengan keyakinan bahwa prestasi olahraga dapat menjadi kekuatan besar yang menyatukan bangsa," ujar Victor Hartono, President Director Djarum Foundation.

Berikut jadwal fase regional Piala Pertiwi U14 & U16 2025:

1. 14-20 April: Tangerang

2. 21-27 April: Bandung

3. 25-27 April: Samarinda

4. 28 April-4 Mei: Cirebon

5. 5-11 Mei: Semarang

6. 9-11 Mei: Denpasar

7. 12-18 Mei: Surabaya

8. 19-25 Mei: Kudus

9. 23-25 Mei: Makassar

10. 26 Mei-1 Juni: Malang

11. 9-11 Juni: Medan

12. 9-15 Juni: DKI Jakarta

13. 13-15 Juni: Palembang

14. 16-22 Juni: Surakarta

15. 16-18 Juni: Jayapura

[Gambas:Video CNN]

(ikw/har)

Read Entire Article
Entertainment |