Profil Fachri Albar dan Kasus Narkoba yang Kembali Menjeratnya

6 hours ago 4

Jakarta, CNN Indonesia --

Fachri Albar, nama yang selama ini identik dengan kualitas akting dan karisma layar lebar, kembali mencuri perhatian publik. Sayangnya, bukan karena peran barunya dalam film, melainkan karena keterlibatannya dalam kasus narkoba.

Penangkapan terbaru ini seolah menjadi catatan kelam baru dalam perjalanan panjang karier seorang aktor yang tumbuh di lingkungan seni, dan pernah digadang-gadang sebagai salah satu aktor terbaik generasinya.

Lahir di Jakarta pada 15 November 1981, Fachri merupakan putra dari musisi legendaris Indonesia, Achmad Albar, vokalis band rock God Bless. Ibunya, Rini S. Bono, juga berasal dari dunia seni.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tak heran jika darah seni mengalir deras dalam diri Fachri. Sejak kecil ia sudah terbiasa berada di tengah lingkungan kreatif.

Fachri memulai debutnya di dunia hiburan sebagai model sebelum akhirnya terjun ke dunia akting. Film Alexandria (2005) menjadi pintu masuknya ke dunia perfilman Indonesia. Dalam film tersebut, ia memerankan tokoh Rafi Primasto, beradu akting dengan Julie Estelle dan Marcel Chandrawinata.

Tak berhenti di situ, performanya sebagai Janus dalam film Kala (2007) membuatnya masuk dalam nominasi Pemeran Utama Pria Terbaik di Festival Film Indonesia. Sejak itu, Fachri dikenal sebagai aktor dengan kedalaman karakter, terutama dalam genre drama dan thriller.

Ia terus membintangi film-film berkualitas seperti Jakarta Undercover (2007), Pintu Terlarang (2009), Melancholy Is a Movement (2015), hingga Pengabdi Setan, di mana ia memerankan karakter Batara.

Di luar layar, kehidupan pribadi Fachri pun tak lepas dari perhatian. Ia menikah dengan aktris Renata Kusmanto pada tahun 2014 dan telah dikaruniai dua anak: River Syech Albar dan Clover Satin Albar.

Rumah tangga mereka sering kali tampak harmonis di media sosial, menambah kesan positif tentang dirinya sebagai seorang ayah dan suami.

Namun, kehidupan tak selalu berjalan mulus. Fachri pernah terlibat dalam kasus penyalahgunaan narkoba sebelumnya, dan kini ia kembali terjerat masalah serupa.

[Gambas:Video CNN]

(tis/tis)

Read Entire Article
Entertainment |