Skandal Naturalisasi Timnas Malaysia Sampai ke Pemerintah Brasil

9 hours ago 2

CNN Indonesia

Jumat, 31 Okt 2025 17:36 WIB

Pemerintah Brasil sudah menerima laporan pengaduan skandal pemain naturalisasi timnas Malaysia yang melibatkan Joao Figueiredo. Pemain naturalisasi timnas Malaysia Joao Figueiredo dilaporkan ke pemerintah Brasil. (AFP/MOHD RASFAN)

Jakarta, CNN Indonesia --

Pemerintah Brasil sudah menerima laporan pengaduan skandal pemain naturalisasi timnas Malaysia yang melibatkan Joao Figueiredo.

Makan Bola melansir, Free Malaysia Today, melaporkan Sekretaris Partai Urimai, Satees Muniandy, telah mengajukan pengaduan soal dugaan pelanggaran pemain naturalisasi kepada pemerintah Brasil.

Pengaduan tersebut diajukan untuk mengetahui kejelasan status kewarganegaraan striker Johor Darul Ta'zim, Joao Figueiredo, yang semula diklaim FAM punya darah keturunan Malaysia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya meminta perhatian dan kerja sama Anda segera untuk menyelidiki dan mengadili pelanggaran ini berdasarkan hukum negara Anda," ujar Satees Muniandy melalui surat elektronik.

Sebuah dokumen digital terpisah dari pihak berwenang Brasil, menyatakan bahwa pengaduan Satees telah diterima pada 29 Oktober melalui sistem ombudsman Fala.BR.

Batas waktu tanggapan atas pengaduan tersebut telah ditetapkan sampai 28 November 2025.

Selain mengajukan pengaduan kasus dugaan pelanggaran naturalisasi ke Brasil, Satees juga mengirimkan surat serupa kepada pemerintah Argentina, Spanyol, dan Belanda.

Sebelumnya, FIFA telah menjatuhkan sanksi denda kepada FAM serta skorsing kepada tujuh pemain naturalisasi timnas Malaysia yang diduga melanggar aturan.

Selain Joao Figueiredo, pemain lain yang dikenakan sanksi adalah Hector Hevel, Jon Irazabal, Gabriel Palmero, Imanol Machuca, Rodrigo Holgado, dan Facundo Garces.

Pada 30 Oktober 2025, Capital De Noticias (CDN) mengungkap dokumen yang menunjukkan kakek Facundo Garces lahir di Santa Fe, bukan di Malaysia. Laporan ini kemungkinan akan memberatkan proses banding FAM kepada FIFA.

[Gambas:Video CNN]

(jun/jun/ptr)

Read Entire Article
Entertainment |