Syarat Liverpool Juara Liga Inggris Hari Ini

1 hour ago 1

CNN Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 07:25 WIB

Liverpool bisa menjadi juara Liga Inggris saat menghadapi Leicester City di Stadion King Power hari ini. Berikut syarat Liverpool menjadi juara hari ini. Liverpool bisa menjadi juara Liga Inggris saat melawan Leicester City malam ini, Minggu (20/4). (REUTERS/David Klein)
Daftar Isi

Jakarta, CNN Indonesia --

Liverpool bisa menjadi juara Liga Inggris saat menghadapi Leicester City di Stadion King Power hari ini, Minggu (20/4). Berikut syarat Liverpool menjadi juara hari ini.

Liverpool akan bertandang ke markas Leicester, yang sedang berjuang terhindar dari degradasi. Hasil pertandingan melawan Leicester, ditambah hasil Ipswich Town vs Arsenal, akan menentukan gelar juara The Reds hari ini.

Arsenal akan bermain lebih dulu. The Gunners akan bertandang ke markas Ipswich Town, Stadion Porman Road. Laga Ipswich vs Arsenal akan dimulai pukul 20.00 WIB. Sementara laga Leicester vs Liverpool akan berlangsung mulai pukul 22.30 WIB.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Syarat Liverpool juara:

1. Arsenal harus kalah dari Ipswich.

2. Liverpool harus mengalahkan Leicester.

Jika itu terjadi, Liverpool dipastikan menjadi juara karena memiliki 79 poin, unggul 16 poin atas Arsenal. Dengan sisa lima laga usai duel pekan ini, poin maksimal yang bisa diraih Arsenal hanya 15 poin.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Apa yang terjadi jika Arsenal menang?

Secara matematis, Liverpool hanya butuh dua kemenangan untuk memastikan gelar juara Liga Inggris musim ini. Jika Arsenal dan Liverpool sama-sama menang hari ini, maka tim asuhan Arne Slot bisa menjadi juara pekan depan.

Kemenangan Liverpool atas Tottenham Hotspur di Anfield, Minggu (27/4), membuat The Reds dipastikan menjadi juara. Arsenal sudah tidak bisa mengejar Liverpool di puncak klasemen.

Leicester akan degradasi?

Leicester City berada di posisi 19 klasemen Liga Inggris dengan 18 poin. The Foxes akan terdegradasi jika mereka gagal mengalahkan Liverpool.

Leicester tertinggal 17 poin dari Wolves di posisi ke-17, dan hanya memiliki maksimal 18 poin yang tersedia untuk dimenangkan dari enam pertandingan tersisa.

[Gambas:Video CNN]

(har)

Read Entire Article
Entertainment |