Klasemen MotoGP 2025: Alex Marquez Gusur Marc Marquez di Puncak

9 hours ago 5

Jakarta, CNN Indonesia --

Klasemen MotoGP 2025 mengalami perubahan usai pembalap Gresini Racing Alex Marquez menang di MotoGP Spanyol 2025. Berikut klasemen MotoGP per Minggu (27/4) malam WIB.

Pembalap Gresini Racing Alex Marquez menjadi pemenang pada balapan MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez, Minggu (27/4).

Kemenangan ini membuat Alex Marquez naik dari posisi kedua ke peringkat pertama klasemen MotoGP 2025 dengan mengemas 140 poin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara Marc Marquez harus turun dari posisi puncak klasemen ke urutan kedua klasemen dengan mengemas 139 poin.

Adapun Francesco Bagnaia yang finis di posisi ketiga pada MotoGP Spanyol 2025 tetap berada di peringkat ketiga klasemen MotoGP 2025 dengan mengemas 120 poin.

Sementara itu posisi keempat klasemen MotoGP kini ditempati Franco Morbidelli dengan mengemas 84 poin.

Balapan MotoGP Spanyol berlangsung penuh drama dan seru. Usai start, Fabio Quartararo yang menempati pole berhasil memimpin di lap pertama diikuti Francesco Bagnaia dan Marc Marquez. Kemudian Alex Marquez yang tampil ngotot mengisi posisi keempat.

Bagnaia dan Marquez sempat mengalami benturan saat duel posisi kedua di pengujung lap pertama. Namun keduanya masih bisa menjaga keseimbangan motornya sehingga tidak terjatuh.

Memasuki lap kedua, Quartararo unggul 0,5 detik atas Bagnaia. Sementara Bagnaia terlibat duel sengit dengan Marquez di posisi kedua dan ketiga.

Namun di lap ketiga, Marc Maquez tergelincir di tikungan yang membuatnya harus kehilangan posisi ketiga.

Marc Marquez masih bisa kembali ke trek, meski harus melanjutkan balapan dari posisi ke-22.

Sementara itu Alex Marquez berhasil naik ke posisi yang ditinggalkan sang kakak yaitu posisi ketiga.

Pada lap keenam, Fermin Aldeguer harus kehilangan posisi keempat usai terjatuh di tikungan.

Kemudian Alex Marquez pun berhasil menyalip Bagnaia untuk mengambil alih posisi kedua.

Memasuki lap kesembilan, Quartararo masih memimpin diikuti Alex Marquez dan Francesco Bagnaia.

Pada lap ke-11, Alex Marquez sukses menyalip Quartararo untuk merebut posisi terdepan.

Di lap ke-15 Joan Mir mengalami kecelakaan di tikungan keenam yang membuatnya tidak bisa melanjutkan balapan.

Sementara itu pimpinan balapan Alex Marquez berhasil unggul jauh 1,5 detik dari Quartararo.

Memasuki lap ke-20, Alex Marquez berhasil memperlebar keunggulannya atas Quartararo menjadi 2,4 detik. Sementara di posisi kedua terlibat duel sengit antara Quartararo vs Bagnaia.

Adapun Marc Marquez berada di posisi ke-15 setelah merangsek dari urutan ke-22.

Hingga akhirnya Alex Marquez berhasil memenangkan MotoGP Spanyol diikuti Fabio Quartararo di posisi kedua dan Francesco Bagnaia di podium ketiga. Sementara Marc Marquez finis di posisi ke-12.

Klasemen MotoGP 2025 pada Minggu (27/4) Malam WIB:

1. Alex Marquez 140 Poin
2. Marc Marquz 139
3. Francesco Bagnaia 120
4. Franco Morbidelli 84

[Gambas:Video CNN]

(rhr)

Read Entire Article
Entertainment |