Pedoman Hari Kebangkitan Nasional 2025: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

4 hours ago 2
Daftar Isi

Jakarta, CNN Indonesia --

Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) Republik Indonesia telah menerbitkan pedoman Hari Kebangkitan Nasional 2025 yang dapat menjadi acuan masyarakat.

Pedoman peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) 2025 ini ditujukan bagi instansi pemerintah, sekolah, organisasi, hingga masyarakat umum.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Isi pedoman Harkitnas 2025 secara umum adalah tema, logo, imbauan untuk menyemarakkan peringatan, panduan upacara bendera, dan ajakan untuk menggelar kegiatan kreatif.

Seluruh ketentuan tersebut tertuang dalam Menteri Komunikasi dan Digital nomor B-395/M.KOMDIGI/HM.04.01/05/2025 tertanggal 14 Mei 2025.

Berikut pedoman Hari Kebangkitan Nasional 2025 ke-117, meliputi tema, logo, dan panduan upacara yang dapat menjadi acuan masyarakat.

Tema Hari Kebangkitan Nasional 2025

Tema Harkitnas 2025 adalah "Bangkit Bersama Wujudkan Indonesia Kuat". Tema ini membawa nilai-nilai semangat dan kekuatan untuk bangkit menuju masa depan Indonesia kuat.

Tema ini juga mencerminkan semangat kolektif seluruh elemen bangsa untuk melanjutkan perjuangan membangun Indonesia tangguh dan berdaya saing, serta sebagai ajakan meneladani semangat kebangkitan para pendiri bangsa.

Semangat tersebutlah yang memulai perjuangan dari kesadaran akan pentingnya persatuan dan identitas nasional. Kini, semangat itu terus dilanjutkan melalui partisipasi aktif dalam pembangunan, inovasi, dan penguatan karakter bangsa agar Indonesia mampu berdiri sejajar di kancah global.

Logo Hari Kebangkitan Nasional 2025

Logo Harkitnas 2025 adalah angka 117 yang menandakan peringatan ke-117 tahun Hari Kebangkitan Nasional sejak berdirinya Budi Utomo pada 1908.

Bentuk angka 11 menyerupai tiang atau pilar yang menggambarkan fondasi kebangsaan yang kuat. Kemudian bola merah melambangkan semangat dan energi perjuangan, serta menjadi titik penggerak perubahan.

Garis horizontal biru pada angka 7, melambangkan arah ke depan, kemajuan, dan pandangan jauh ke masa depan. Sementara lengkungan emas ke arah atas menggambarkan gerakan bangkit yang fleksibel tapi kuat, mencerminkan semangat gotong royong dan kebersamaan.

Logo tersebut tersedia dalam format PNG, PDF, JPEG, dan Eps yang dapat diunduh oleh masyarakat di link berikut ini:

Panduan upacara Hari Kebangkitan Nasional 2025

Upacara Harkitnas ke-117 dilaksanakan pada Selasa, 20 Mei 2025. Tata cara pelaksanaannya juga telah diatur dalam pedoman yang dirilis Komdigi.

Berikut tata cara upacara bendera Harkitnas 2025 sebagai panduan masyarakat:

1. Pengibaran bendera Merah Putih
2. Menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya
3. Mengheningkan cipta
4. Pembacaan naskah-naskah:

  • Pancasila
  • Pembukaan UUD 1945

5. Pembacaan naskah pidato Menteri Komunikasi dan Digital menyambut 117 Tahun Peringatan Hari Kebangkitan Nasional oleh Inspektur Upacara
6. Menyanyikan lagu perjuangan (Bagimu Negeri dan Satu Nusa Satu Bangsa)
7. Pembacaan doa (naskah doa sesuai dengan pedoman)

Demikian pedoman peringatan Hari Kebangkitan Nasional 2025, yang terdiri dari tema, logo, dan panduan upacaranya. Semoga bermanfaat dan selamat memperingati Harkitnas ke-117!

(juh)

Read Entire Article
Entertainment |