Timnas Argentina Mengingat Paus Fransiskus, Ada Messi dan Maradona

4 hours ago 1

CNN Indonesia

Selasa, 22 Apr 2025 01:00 WIB

Timnas Argentina mengenang kepergian Paus Fransiskus lewat sejumlah foto yang diunggah melalui akun Instgaram. Paus Fransiskus undang timnas Argentina dan Lionel Messi ke Vatikan pada 2013. (Dok. @afaseleccionen)

Jakarta, CNN Indonesia --

Timnas Argentina mengenang kepergian Paus Fransiskus lewat sejumlah foto yang diunggah melalui akun Instgaram.

Pemimpin umat Katolik sekaligus kepala negara Vatikan, Paus Fransiskus, meninggal dunia di Vatikan, Roma, pada Senin (21/4).

Paus Fransiskus tidak saja dikenal dunia sebagai tokoh besar, namun juga penggemar sepak bola. Paus adalah penggemar dan anggota setia klub Argentina, San Lorenzo de Amargo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lantaran sama-sama berasal dari Argentina, La Albiceleste begitu kehilangan sosok Paus Fransiskus.

"Selalu di hati kami. Beristirahat dalam damai, Papa Francisco," tulis timnas Argentina.

[Gambas:Instagram]

Dalam foto-foto tersebut terdapat skuad Tim Tango, salah satunya Lionel Messi. Ada juga legenda timnas Argentina, mendiang Diego Maradona.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Paus Fransiskus pernah mengundang Argentina datang ke Vatikan pada 2013 silam. Ketika Argentina jadi runner up Piala Dunia 2014, Paus Fransiskus mendapatkan hadiah jersey Argentina.

Sejumlah pemain timnas Italia juga terlihat dalam unggahan itu, mulai dari Gianluigi Buffon hingga Andrea Pirlo.

Selama memimpin Vatikan, Paus Fransiskus kerap kedatangan pemain atau skuad sepak bola. Media El Pais menyebut Paus Fransiskus akan sangat senang menerima jersey pemberian pemain.

Kedekatan Paus Fransiskus dengan sepak bola menjadi rahasia umum. Selain pernah bermain sepak bola di jalanan, Paus yang memiliki nama asli Jorge Mario Bergoglio juga menonton pertandingan sepak bola.

(sry/sry)

Read Entire Article
Entertainment |